Food Director PT Trans Retail Indonesia Caesario Parlindungan menuturkan, kegemaran masyarakat dalam mengonsumsi produk makanan lokal seperti buah-buahan misalnya, disebabkan oleh harga yang relatif murah.
Misalnya saja pada buah durian. Harga durian lokal dengan kualitas super biasanya dihargai sekitar Rp 50.000 per kg. Sementara harga durian impor dengan kualitas yang sama Rp 80.000 per kg.
"Harga buah dalam negeri tentu lebih terjangkau dari pada buah impor. Bisa dilihat dari harga Jeruk, Durian, dan yang lain-lain," ungkap Caesario kepada detikFinance, di Transmart Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat (4/8/2017).
Selain harga yang lebih kompetitif, minat masyarakat terhadap buah lokal juga lantaran jenis buah yang lebih variatif. Contohnya pisang dan mangga yang memiliki berbagai jenis pilihan bagi penikmatnya.
"Dari sisi potensi minat masyarakat masih terhadap buah lokal. Karena variasinya banyak. Mangga saja lebih dari 10 jenis. Sehingga konsumen juga enggak bosen," ujarnya.
Pilihan jenis buah lokal yang beragam juga dinilai Caesario, sebagai daya tarik tersendiri bagi masyarakat memilih buah lokal dalam menciptakan berbagai kreasi.
"Pisang kan mungkin bisa sampai 15 jenis yang kita jual. Itu pun belum semua jenis pisang yang ada di Indonesia, pastinya banyak sekali. Gaya konsumsinya juga beda-beda. ada yang digoreng, dikukus. Itu membuat konsumen juga tertarik untuk melakukan kreasi dengan buah lokal," ujar Caesario.
Hal tersebut yang membuat eksistensi buah-buah tetap terjaga. Belum lagi rasa khas dari buah lokal yang juga sudah akrab di lidah masyarakat Indonesia.
"Dari sisi rasa lebih masuk lah. Sehari-hari di meja kan ketemunya, jeruk lagi, melon lagi, semangka lagi, pisang lagi. Di Indonesia kaya sekali jenisnya," tutupnya. (hns/hns)
Baca Kelanjutan Dari Hal Ini yang Bikin Buah RI Tak Kalah Saing dengan Produk Impor - Detikcom (Siaran Pers) (Pendaftaran) : http://ift.tt/2upMXv6
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hal Ini yang Bikin Buah RI Tak Kalah Saing dengan Produk Impor - Detikcom (Siaran Pers) (Pendaftaran)"
Post a Comment