Search

Wah! Koramil Kobalima Tanam Aneka Tanaman Buah Pantai - Pos Kupang

Laporan wartawan Pos Kupang, Dion Kota

POS KUPANG. COM, BETUN - Koramil Kobalima menanam aneka tanaman buah-buahan di pinggir Pantai Rehenek, Desa Rainawe, Kecamatan Kobalima.

Mulai dari tanaman sukun, jambu biji, Sawo, Klengkeng dan beberapa tanaman buah lainnya di tanaman di daerah berpasir tersebut.

Hal ini dimaksud untuk memberikan bukti kepada masyarakat sekitar, bahwa di tanah berpasir sekalipun tanaman buah-buahan bisa tumbuh dengan baik.

" Sampai saat ini, di sekitar pantai Rehenek masyarakat tidak mengelola lahan karena tanahnya bercampur pasir. Padahal, jika dikelola dengan teknik yang benar, di tanah bercampur sekalipun tanaman masih bisa tumbuh dengan baik. Oleh sebab itu, kita ingin memberikan buktinya. Saya berharap, apa yang kami lakukan ini bisa memotivasi masyarakat untuk ikut mengolah lahan sekitar pantai menjadi lahan produktif," ajak Danramil kobalima, Mayor Inf. I. G M Sweda saat ditemui pos kupang dipantai Rehenek, Jumat (4/8/2017).

Usai ditanam, setiap pagi dan sore hari, lanjut Sweda, anggota koramil kobalima secara bergantian ditugaskan menyiram tanaman tersebut.

Dirinya menghimbau kepada masyarakat sekitar untuk mengikat atau mengandangkan ternak sapi dan kambing. Hal ini untuk mencegah agar tanaman yang ditanam tidak dimakan ternak.

" Saya harap masyarakat bisa berpartisipasi untuk mengawasi ternaknya agar tidak memakan tanaman yang kita tanam. Selain itu, saya berharap masyarakat tidak membakar sampah di kawasan pantai karena akan ikut membakar tanaman panda pantai," himbaunya. (*)

Let's block ads! (Why?)


Baca Kelanjutan Dari Wah! Koramil Kobalima Tanam Aneka Tanaman Buah Pantai - Pos Kupang : http://ift.tt/2fcrbc6

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wah! Koramil Kobalima Tanam Aneka Tanaman Buah Pantai - Pos Kupang"

Post a Comment

Powered by Blogger.