RAKYATKU.COM - Ternyata stiker buah-buahan yang beredar di supermarket ada maknanya. Sekadar tahu saja, angka pada stiker buah ini disebut sebagai kode PLU. Dia bisa menjelaskan di mana buah ini diproduksi, bagaimana proses buah ini tumbuh, jenis buah, dan berbagai keterangan lainnya.
Seperti contoh, angka 4 digit dan 5 digit. Hal itu menandakan bahwa buah-buahan tersebut diimpor dari negara lain.
Dimulai dengan angka 9
Jika kode PLU ini terdiri dari 5 digit angka dan dimulai dengan angka 9, maka buah dengan stiker ini dianggap sebagai yang paling baik untuk kita pilih. Alasannya, buah ditanam secara organik tanpa menggunakan bahan pestisida.
Dimulai dengan angka 8
Jika kode PLU ini terdiri dari 5 digit angka dan dimulai dengan angka 8, sebaiknya tidak dipilih. Alasannya, buah ini diproduksi dengan genetically modified organism (GMO) yang berarti sudah direkayasa secara genetik yang dikhawatirkan memiliki kandungan yang kurang baik bagi tubuh.
Diawali dengan angka 3 atau 4
Kode ini 4 digit dan dimulai dengan angka 3 atau 4. Buah ini artinya hasil produk tradisional, namun masih menggunakan penyubur tanaman, pestisida, atau bahan kimia lainnya, sehingga sebaiknya dibersihkan terlebih dahulu sebelum dikonsumsi.
Baca Kelanjutan Dari Arti Stiker Angka di Buah-buahan yang Dijual - Rakyatku.Com : http://ift.tt/2ymft5Y
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Arti Stiker Angka di Buah-buahan yang Dijual - Rakyatku.Com"
Post a Comment